website blog (2)
ID-EN Blog

Desa Maju Prudential Fase 2

Memperingati hari ulang tahun yang ke 27 Prudential bersama Habitat Indonesia merayakan melalui kegiatan relawan pada Sabtu 5 November 2022 lalu. Sebanyak 62 karyawan Prudential sebagai relawan turut serta dalam kegiatan  memperindah dinding dengan mengecat, juga diadakan pelatihan literasi finansial, penanaman apotik hidup dan juga peletakan batu pertama sebagai tanda dimulainya pembangunan Desa Maju Prudential fase kedua di Desa Tanjung Anom – Mauk, Tangerang. Kegiatan simbolik peletakan batu pertama di saksikan langsung oleh Bapak Luskito Hambali selaku Chief Marketing and Communication beserta Ibu Indrijati Rahayoe selaku Chief HR Community Investment, Risk & Compliance Officer Prudential Syariah.

Pada pembangunan fase kedua ini mencakup pembangunan 50 rumah bagi keluarga-keluarga berpenghasilan rendah, 2 sarana akses air bersih, 25 toilet individu, renovasi 4 sarana pendidikan di 2 Sekolah, mengadakan pelatihan pengelolaan keuangan untuk ibu rumah tangga dan anak sekolah dasar, serta penyelenggaraan Training WASH (Water, Sanitation and Hygiene), Training Konstruksi Dasar dan Rumah Sehat di Desa Tanjung Anom, Mauk – Tangerang.

Prudential bersama Habitat Indonesia melalui program Desa Maju Prudential ini memiliki harapan kedepannya, dapat mewujudkan keluarga-keluarga berpenghasilan rendah menjadi lebih berdaya dan mandiri melalui pembangunan fase kedua ini.

Mari Bangkit Bersama Membangun Indonesia!

website blog
ID-EN Blog

Kata Sambutan Direktur Nasional

Habitat for Humanity Indonesia

#SahabatHabitat

Selamat Memperingati Hari Pahlawan Nasional pada 10 November lalu. Kiranya semangat perjuangan yang telah dimulai oleh para pahlawan kita di masa lalu terus mengalir dan menyala di dalam hati kita masing-masing terutama untuk terus menjadikan Indonesia sebagai Habitat yang aman dan nyaman bagi setiap orang.

Pada 5 November 2022 lalu saya memiliki kesempatan berkunjung kembali ke Mauk Tangerang. Kunjungan tersebut meninggalkan kesan mendalam bagi saya. Adapun tujuan saya berkunjung adalah dalam rangka menghadiri acara peletakan batu pertama proyek Desa Maju Prudential tahap ke-2.

Sedikit kilas balik, Habitat Indonesia sudah bekerja sama dengan Prudential sejak 2019 melalui program bantuan rumah layak huni di Yogyakarta. Pada tahun 2021 kerja sama dilanjut dengan program Desa Maju Prudential di Kampung Buaran Anom. Program tersebut telah membantu lebih dari 3.000 masyarakat berpenghasilan rendah mendapatkan rumah yang layak huni. Tidak hanya bantuan fisik, mereka juga berkesempatan mendapatkan berbagai pelatihan penting lainnya.

Mengawali program Desa Maju Prudential tahap ke-2 di Mauk Tangerang yang ditandai dengan peletakan batu pertama ini, saya berharap seluruh rangkaian program akan berjalan lancar dimana kerja sama ini akan bergerak membangun 50 rumah layak huni, 2 unit akses air bersih, 25 toilet individu, perbaikan 4 fasilitas di 2 sekolah. Selain pembangunan fisik, kerja sama ini akan memberikan pelatihan konstruksi dasar kepada sekitar 50 warga dan pelatihan air bersih dan sanitasi kepada sekitar 75 warga.

Beberapa tahun melakukan intervensi di desa ini saya sangat terkesan melihat warga yang terlibat aktif mendukung program yang kami adakan. Saya melihat sebuah transformasi masyarakat, baik individu maupun kelompok perlahan-lahan telah tumbuh ke arah yang lebih positif. Tentu hal ini tercipta karena sinergi dari semua pihak, salah satunya yaitu Prudential. Pada kesempatan ini saya mewakili Habitat mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-27 kepada Prudential yang jatuh pada 2 November 2022 lalu, semoga Prudential semakin jaya dan tetap menjadi mitra Habitat dalam mewujudkan pembangunan bangsa yang sejahtera.

Bantuan yang kami berikan mungkin tidak begitu besar tapi saya tetap merasa bangga dan yakin hal itu dapat menjadi sebuah dorongan yang kuat untuk masyarakat Mauk hidup lebih layak, mandiri, sejahtera, dan berkelanjutan menuju transormasi di semua tingkatan untuk jangka waktu yang lama.

Salam,

Susanto

webb (7)
ID-EN Blog

Ajak Relawan Memperindah Rumah Ibu Suhaeni dalam Kegiatan Mengecat di 28uild 2022

Setelah 2 tahun pandemi, Habitat Indonesia kembali menggelar 28uild pada Sabtu, 29 Oktober 2022 secara serentak di dua kota di Indonesia, yakni Gresik dan Tangerang. Kegiatan di 28uild kali ini meliputi pengecatan dan pembangunan pondasi rumah baru, meliputi pengecatan 9 rumah warga dan 1 pondasi rumah baru di Gresik, pengecatan 23 rumah dan 3 sekolah, serta 14 pondasi rumah baru di Mauk.

Salah satu dari 23 rumah yang diperindah di Mauk dalam kegiatan 28uild ini adalah rumah Ibu Suhaeni, Ibu 1 anak ini sangat senang ketika Habitat Indonesia mau memperindah rumahnya dengan mengecat. Faktor ekonomi yang di hadapi Ibu Suhaeni, juga menjadi kendala untuk dia mewujudkan impiannya memiliki rumah layak. Dia yang sempat bekerja serabutan sebagai buruh gabah dan penjual sayur keliling. Kini Ibu Suhaeni hanya mengandalkan dari anaknya karna fisiknya sudah tidak kuat untuk kembali bekerja.

Tiga tahun yang lalu Ibu Suhaeni mendapat bantuan dari Habitat Indonesia, Ibu Suhaeni bercerita sebelum rumahnya di bangun, rumahnya berdinding bilik beratapkan bambu yang sangat tidak aman untuk ditinggali, bocor dikala hujan, bahkan banjir masuk kedalam rumahnya bahkan sering ular masuk kedalam kamarnya ketika sedang tidur pulas karena lokasi rumahnya yang tak jauh dari sawah. Suami dari Ibu Suhaeni telah meninggal dunia sejak beberapa tahun lalu,kini hanya tinggal seorang diri karena anaknya kini telah berkeluarga dan tinggal tidak jauh dari rumahnya. Tak hentinya juga Ibu Suhaeni mengucap syukur, wanita berumur 52 tahun bisa tersenyum lepas impian memiliki hunian layak yang aman dan nyaman dapat terwujud.

Pada Sabtu siang lalu, relawan Habitat yang turun sangat bersemangat untuk memperindah rumah Ibu Suhaeni, para relawan juga disambut dengan senyuman ramah. Wanita  52 tahun ini juga kerap kali berbagi cerita dengan relawan yang sedang mengecat rumahnya. Habitat Indonesia memiliki harapan, 28uild dapat membangkitkan semangat nasionalisme untuk membantu keluarga-keluarga yang berpenghasilan rendah, Habitat Indonesia percaya dengan membangun rumah, kita membangun kehidupan dan harapan.

Bersama Habitat, #BersamaMembangunIndonesia

webb (4)
ID-EN Blog

Prudential ajak karyawan ikut kegiatan relawan bersama Habitat Indonesia

Prudential Indonesia merupakan salah satu perusahaan asuransi ternama di Indonesia untuk kesekian kalinya mengajak karyawan untuk melakukan aktifitas relawan. Prudential Indonesia sadar bahwa keuntungan yang didapat akan kembali kepada masyarakat. Prudential Indonesia melanjutkan program Desa Maju tahap II yang dikhususkan untuk masyarakat berpenghasilan rendah. Dalam program ini, Prudential membangun rumah dan fasilitas umum di kawasan pelosok yang masih tertinggal.

Program kerjasama tahap kedua ini, rencananya akan membangun kawasan di Desa Tanjung Anom, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten. Dalam program itu, Prudential rencananya akan membangun 50 rumah, 2 sumber air bersih, 25 konstruksi toilet rumah tangga, dan pelatihan WASH (Water, Sanitation and Hygiene). Selain itu, ada juga pembangunan fasilitas pendidikan di 2 sekolah, termasuk laboratorium komputer, toilet sekolah, perpustakaan, dan gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Oleh karena itu, dengan rutin Prudential Indonesia bersama Habitat for humanity Indonesia melakukan kegiatan relawan  di Desa Tanjung Anom kecamatan Mauk. Pada 15 Oktober 2022 lalu, untuk pertama kalinya di tahun ini, seluruh karyawan yang menjadi relawan memperindah rumah keluarga-keluarga berpenghasilan rendah dengan mengecat, menggali fondasi dan membangun dinding 9 rumah. 65 Relawan siang itu dikala cuaca yang panas, matahari yang terik tidak menyurutkan semangat para relawan Prudential Indonesia untuk tetap semangat. Hal ini tentunya tidak lepas dari slogan mereka “ Kepadamu negeri aku berbagi” dan “ Wujudkan sesuai hati”.

Semoga kegiatan relawan ini menjadi awal yang baik untuk pembangunan tahap kedua Desa Maju Prudential demi mewujudkan masyarakat yang mandiri dan berdaya melalui hunian yang layak.

Mari Bangkit Bersama Membangun Indonesia.

webb (3)
ID-EN Blog

Donasi Bank Mestika dan Akuberbagi untuk Habitat Indonesia

Tempat tinggal menjadi kebutuhan dasar manusia selain sandang dan pangan. Kondisi tempat tinggal yang layak menjadi salah satu faktor kesejahteraan dan kesehatan masyarakat demi terwujudnya pembangunan manusia. Setelah melalui stagnasi akibat pandemi COVID-19, laporan Statistik Indonesia 2022 melaporkan bahwa adanya perbaikan pada Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dimana indeks pada 2021 mencapai angka 72,3 atau naik 0,4 poin(1). Tumbuhnya indeks IPM ini menjadi gambaran tingkat hidup sehat, pengetahuan dan standar hidup yang layak yang semakin membaik. Untuk itu demi upaya semakin memajukan masyarakat yang lebih sejahtera, Akuberbagi.com dan PT           Bank Mestika Dharma Tbk (Bank Mestika) melakukan program Corporate Social Responsibility (CSR) untuk penyediaan rumah layak huni kepada keluarga berpenghasilan rendah di Indonesia yang disalurkan kepada Habitat for Humanity Indonesia.

Penyaluran dana bantuan sosial ini disampaikan dalam bentuk manfaat asuransi yang merupakan hasil kerjasama dari Bank Mestika bersama dengan Akuberbagi.com senilai Rp 77 juta. Sesi penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan pada hari Jumat tanggal 23 September 2022 bertempat di kantor Habitat Indonesia @Atria Sudirman lantai 7 Jakarta yang dihadiri oleh Suharto Kurniawan (Kepala Bagian Corporate Secretary Bank Mestika), Abraham Tulung (General Manager Habitat for Humanity Indonesia), Bistok M Naibaho (Direct Marketing Manager Habitat for Humanity Indonesia) dan Wilson Malau (Sales Head Akuberbagi.com).

Marihot A. Pasaribu selaku Direktur dan Chief Partnership Distribution PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (“Generali Indonesia”) melalui siaran pers mengungkapkan, “Kami bangga bisa menjadi bagian dari penyaluran dana sosial kepada masyarakat yang membutuhkan. Tempat tinggal menjadi kebutuhan pokok manusia dimana setiap anak dan keluarga tumbuh menjadi generasi penerus bangsa berikutnya. Upaya penyalurkan dana CSR ini juga menjadi dukungan kami pada program-program pemerintah dimana secara Undang-Undang telah disebutkan bahwa setiap orang/individu berhak untuk bertempat tinggal serta berkehidupan yang layak. Selain itu, sebagai informasi bahwa Akuberbagi.com tidak hanya memberikan proteksi online berbasis syariah, namun kami juga bisa memfasilitasi mitra bisnis dan perusahaan dalam menyalurkan dana sosial yang bisa disalurkan dalam bentuk donasi langsung maupun dalam bentuk manfaat asuransi yang nantinya disalurkan melalui yayasan sosial mitra kami”

Dalam kesempatan ini, Achmad S. Kartasasmita selaku Presiden Direktur Bank Mestika menyampaikan,” Penyaluran bantuan ini merupakan wujud dari misi dari Bank Mestika yang secara konsisten turut membantu meningkatkan taraf hidup masyarakat di area dimana Bank Mestika beroperasi. Melalui kegiatan ini, Bank Mestika ingin berkontribusi lebih baik lagi dan menjangkau banyak masyarakat Indonesia. Terima kasih kepada Generali Indonesia dan Habitat for Humanity Indonesia yang sudah membantu merealisasikan komitmen kami ini untuk terus berkontribusi bagi banyak orang.”

Akuberbagi.com mendukung program-program wakaf dan warisan yang mendukung perbaikan kualitas hidup melalui platform digital. Nilai manfaat yang terbentuk akan disalurkan untuk kebermanfaatan banyak orang melalui lembaga sosial saat nasabah mengalami risiko jiwa. Platform ini membantu dengan mengelola kontribusi nasabah dengan prinsip asuransi jiwa syariah sehingga nilai manfaat yang dihasilkan dapat diterima secara optimal dengan nominal kontribusi yang sangat ringan. Nasabah bebas memilih puluhan program wakaf dan warisan yang tersedia pada website www.akuberbagi.com. Didukung oleh mitra lembaga sosial terpercaya, diantaranya Dompet Dhuafa, Yayasan Kanker Anak Indonesia, SOS Children Village, Habitat for Humanity Indonesia dan masih banyak lagi, kini Akuberbagi telah mengumpulkan potensi warisan sebesar Rp 4,4 Miliar untuk 8 program warisan dan potensi wakaf sebesar Rp1,4 Mililar untuk 11 program wakaf yang terdaftar.

Sebagai mitra, Habitat for Humanity Indonesia sendiri telah membangun lebih dari 38 ribu rumah layak, 24 ribu akses air dan sanitasi serta telah melayani lebih dari 180 ribu keluarga di wilayah Indonesia. Melalui kolaborasi ini, Akuberbagi.com dan Bank Mestika berharap dapat terus berkontribusi dan terlibat dalam isu-isu sosial serta meningkatkan nilai tambah dari dana sosial yang disalurkan secara berkelanjutan. Selain itu, kedua belah pihak juga berharap melalui program-program di Akuberbagi.com akan semakin banyak keluarga Indonesia yang terbantu mendapatkan rumah layak untuk meningkatkan kualitas hidup keluarga.

webb (1)
ID-EN Blog

Pentingnya Perumahan Tangguh Bencana mulai sekarang

Bali, 5 Oktober 2022 – kelompok kerja pembangunan berkelanjutan dan kemanusian Bersama dengan kelompok kerja lingkungan, iklim yang berkeadilan, dan transisi energi, dari Civil 20 berhasil menyelenggarakan diskusi bersama dengan topik “Perumahan Tangguh di tengah fenomena perubahan iklim”. Diskusi ini dihadiri oleh lebih dari 60 orang peserta dari berbagai negara baik online maupun offline di Hilton Resort, Bali.

“Jumlah penduduk dunia yang tinggal di wilayah perumahan tidak layak akan tumbuh dari 1 juta menjadi 3 juta di tahun 2050. Sayangnya, upaya pemenuhan perumahan layak terhambat oleh perizinan tanah yang bermasalah, perencanaan perumahan yang tidak dapat diakses oleh kelompok berpendapatan rendah, dan miniminya investasi bagi perumahan murah” ungkap Rebecca Ochong, Habitat for Humanity International.

Rebecca pada kesempatan ini juga membicarakan terkait akses perumahan yang merata untuk semua. Ia menyebutkan bahwa terdapat sekitar 1 miliar populasi manusia di dunia tinggal di perumahan tidak layak dan kumuh. Hal ini berimbas pada stigma yang menggap keberadaan populasi ini kurang penting dari yang lain. 

“Selain itu kondisi ini mengakibatkan mereka susah untuk mengakses layanan dasar seperti air bersih dan sanitasi. Populasi ini juga tidak memiliki hak atas tanah dan menjadi populasi yang paling rentan terhadap perubahan iklim,” kata Rebecca. 

Dua solusi telah ditawarkan oleh Andreas Hapsoro (Habitat Indonesia) dan Eka Arina (The Prakarsa). Menurut Hapsoro, pembangunan perumahan perlu menjunjung prinsip people centered yang memberikan ruang partisipasi bagi masyarakat lokal dalam merencanakan perumahan yang Tangguh terhadap perubahan iklim dan bencana alam. Hapsoro juga menjelaskan beberapa contoh model adaptasi iklim yang bisa dilakukan oleh masyarakat dari sektor perumahan. Untuk dapat membantu populasi yang rentan terhadap perubahan iklim karena menempati perumahan yang tidak layak, dibutuhkan komitmen untuk menempatkan masyarakat sebagai pelaku utama dalam memahami dampak perubahan iklim terhadap kehidupan mereka. 

“Hapsoro mengaja pihak terkait untuk membuat komitmen dalam memperkuat keahlian teknis dalam menggunakan pendekatan, alat, dan proses yang mengarah pada strategi adaptasi dan mitigasi perubahan iklim dan mengintegrasikan dalam program, operasi, dan dukungan melalui pembangunan rumah dan renovasi, kesiapsiagaan dan ketahanan bencana, respons dan pemulihan bencana, keterlibatan relawan, pendidikan masyarakat, advokasi, dan pengembangan pasar perumahan,

Sedangkan menurut Eka, penanganan kemiskinan dan krisis perumahan perlu diintegrasikan dalam skema perlindungan sosial yang adaptif dengan cara membuat indeks kemiskinan multidimensi sebagai indikator pengentasan kemiskinan.

Eka juga menyebutkan, meningkatnya urbanisasi yang disertai dengan berbagai guncangan dahsyat akibat perubahan iklim dan potensi bencana alam, kawasan perkotaan akan menjadi ‘rumah baru’ bagi kemiskinan. “Di mana rumah tangga mereka memiliki sumber daya yang terbatas untuk mengurangi, menyesuaikan, dan memulihkan diri dari guncangan. Sehingga pemulihan bencana dimulai dari minus, bukan nol,” katanya. 

Untuk mengatasi masalah tersebut, kata Eka, dibutuhkan cara pandang baru dalam melihat problem kemiskinan dan masalah perumahan di tengah perubahan iklim yaitu melalui pendekatan kemiskinan multi dimensi. 

webb
ID-EN Blog

Kata Sambutan Direktur Nasional

Habitat for Humanity Indonesia

#SahabatHabitat,

Kita sudah melalui bulan Oktober di tahun ini. Bulan ini merupakan salah satu bulan yang istimewa dan penuh semangat bagi saya dan kita semua, khususnya bagi para pejuang-pejuang muda Indonesia tentunya karena di bulan ini kita memperingati World Habitat Day pada 2 Oktober 2022 dan Hari Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 2022.

Pertama-tama saya ucapkan selamat memperingati World Habitat Day. Kiranya peringatan WHD yang kita adakan setiap tahunnya dapat mendobrak semangat kita untuk memikirkan kondisi pentingnya hunian yang layak di Indonesia khususnya bagi keluarga berpenghasilan rendah dan mengambil tanggung jawab bersama untuk menjadikan Indonesia sebagai habitat setiap orang yang lebih baik, baik hari ini maupun di masa yang akan datang.

Melanjutkan peringatan WHD, sebagai wujud nyata bahwa kita turut mendukung penuntasan hunian tidak layak di Indonesia, Puji Tuhan, tahun ini Habitat kembali memiliki kesempatan menyelenggarakan 28uild (to build) setelah terhenti tahun 2020 dan 2021 karena pandemi Covid-19. Kegiatan 28uild ini merupakan kegiatan bangun rumah rutin tiap tahun yang melibatkan khususnya para anak muda sejak 2012. Kegiatan ini bertujuan untuk menyatukan semangat para generasi muda agar mereka menyadari pentingnya hunian yang layak, khususnya bagi keluarga berpenghasilan rendah di Indonesia dan ikut mengambil bagian dalam menyediakannya.

Kali ini, 28uild diadakan pada 29 Oktober 2022 di dua kota sekaligus, yakni Mauk-Tangerang dan Gresik-Surabaya. Saya merasa senang melihat sekitar 300 relawan muda sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Melalui kegiatan 28uild tahun ini, Habitat bersama para relawan muda berhasil membangun 15 rumah, mengecat 32 rumah, 2 SD, dan 1 PAUD. Terhitung sejak 2012 hingga saat ini, 28uild telah diikuti lebih dari 2.900 relawan dari beberapa kota, seperti Jakarta, Batam, Yogyakarta, dan Surabaya.

Indonesia ada tidak lepas dari kobaran semangat anak muda. Habitat berharap generasi muda dapat terus aktif mendukung pembangunan di Indonesia, salah satunya dengan mengikuti kegiatan 28uild yang diselenggarakan oleh Habitat. Selamat memperingati World Habitat Day, Selamat Hari Sumpah Pemuda!, sampai bertemu di kegiatan 28uild tahun depan.

Salam,

Susanto

webb (7)
ID-EN Blog

Art and Design Exhibition

Architect Unleashed

Bertempat di Bottega Artisan, Alam Sutera – Tangerang, Habitat for Humanity Indonesia bekerja sama dengan pemilik rumah disain dan  sekaligus desainer arsitektur terkenal Raul Renanda mengadakan pameran seni dan disain yang terinspirasi dari arsitektur dengan tema Architect Unleashed. Penyelenggaraan pameran dimulai dari tanggal 8 sampai 24 September 2022, pameran terbuka untuk umum tanpa dipungut biaya alias gratis.

Dalam pemeran tersebut ditampilkan karya-karya lukisan dari Raul Renada yang menggabungkan unsur seni dengan disain arsitektur dengan perpaduan warna yang menarik. Selain itu ditampilkan juga disain Grand Piano dan Speakers yang futuristic hasil kerja sama Raul dengan tokoh-tokoh musik Indonesia, yaitu Indra Lesmana dan Aksan Sjuman.

Habitat Indonesia ikut menampilkan Booth di acara tersebut sebagai upaya mempromosikan dan memperkenalkan Yayasan Habitat Indonesia kepada pengunjung pameran dan khususnya para penggemar karya-karya Raul Renanda. Melalui pameran tersebut sekaligus sebagai bagian rencana akan dimulainya kerja sama penggalangan dana penjualan NFT (Non Fungible Tokens)  dengan Purpose Art Pte Ltd. NFT sendiri adalah aset digital yang biasa digunakan sebagai bukti kepemilikan barang yang dapat dibeli dengan mata uang kripto.


Di pameran tersebut Booth Habitat Indonesia kedatangan pengunjung, seorang penyanyi sekaligus penulis lagu  terkenal di Indonesia, Tompi.  Beliau melihat dan mendapatkan informasi tentang Habitat Crew yaitu donasi reguler untuk membantu organisasi dapat membangun rumah layak huni bagi keluarga  berpenghasilan rendah di Indonesia.

Mau daftar ikut Habitat Crew? Silahkan klik disini: . (BN)   

webb (6)
ID-EN Blog

Berbagi Kebaikan Dengan Barang Favoritmu  

Selamat untuk Brian Dusza sebagai pemenang lelang di acara Donor Appreciation Night. Bertempat di Hall Room Hotel JS Luwansa, Habitat Indonesia mengadakan penggalangan donasi dengan menjual barang-barang lelang yang unik dan special. Pada malam itu telah terjual Memorabilia Chelsea FC seharga Rp 11.000.000,00 .

Pada tanggal 20 September 2022, Habitat for Humanity Indonesia bekerja sama dengan Helping Hand Group sebuah perusahaan dari Australia sebagai penyedia barang-barang lelang untuk penggalangan dana menampilkan dan menjual 20 barang yang jumlahnya terbatas dan dicari kolektor. Kategori barang lelang yang dijual adalah memorabilia (olahraga, seni dan tokoh), pengalaman dan liburan. Semua tamu dan undangan yang hadir di acara Donor Apreciation Night (DAN) pada malam itu sangat antusias dan menanyakan perihal barang barang yang dipamerkan ini karena semuanya layak dan menarik untuk dibeli karena barang-barang tersebut sangat dikenal luas di seluruh dunia, seperti jersey Barcelona FC dan Real
Madrid FC, jersey tim nasional Jerman, gitar Metallica, liburan di Bali dan masih banyak lagi.

Masih ada kesempatan buat Sahabat Habitat yang tertarik mengetahui dan ingin membeli barang-barang yang dilelang dengan mengunjungi web site: www.habitatindonesia.org atau scan barcode dibawah ini:


Ayo jangan berhenti berbuat baik dengan cara mendukung Habitat for Humanity Indonesia agar bisa membantu banyak keluarga berpenghasilan rendah di Indonesia memiliki rumah layak huni.

Kamu juga bisa berbuat baik secara langsung  kepada mereka yang membutuhkan tanpa harus datang dan tatap muka dengan mengunjungi website: https://dukunghabitat.org/ .(BN)

webb (3)
ID-EN Blog

Thunderbuild 2022

Para alumni Thunderbird kembali mengadakan kegiatan sosial tahunan dengan berdonasi membangun 5 rumah layak huni dan kegiatan pembangunan yang dilakukan pada tanggal 3 September 2022 di Kampung Curug, Desa Babakan Madang, Sentul-Bogor, yang bertemakan Thunderbuild.

Thunderbuild merupakan kegiatan build tahunan yang dilakukan oleh alumni dari Thunderbird School of Global Management, salah satu perguruan tinggi di Arizona, Amerika Serikat. Mereka bersama-sama dari beberapa lintas generasi mendukung pembangunan rumah layak huni bagi keluarga berpenghasilan rendah. Thunderbuild sempat terhenti selama 3 tahun karena pandemic. Tahun ini, akhirnya kegiatan Thunderbuild kembali berjalan dengan melibatkan lebih dari 25 relawan. Kegiatan utama adalah membangun pondasi dan dinding, dilakukan juga penyerahan rumah secara simbolis dengan pemberian plakat oleh Ibu Linda(salah satu perwakilan dari Thunderbird dan juga salah satu Volunteer of The day) kepada salah satu penerima manfaat.

Sejak 2016 sampai hari ini, Thunderbird sudah membangun 16 rumah layak huni untuk keluarga-keluarga berpenghasilan rendah. Bersama kita bangun Indonesia!