Yvonne Tanod: “Kehilangan pekerjaan bukan akhir dari segalanya. Saya berusaha bangkit dan mencari jalan keluar…”
Pelatihan Online Digital Marketing Bersama Yayasan Allianz Peduli
Untuk membekali ibu-ibu dalam berwirausaha, turut menafkahi keluarga di masa pandemi ini, Habitat for Humanitiy Indonesia kembali menyelenggarakan pelatihan wirausaha, kali ini mengajak Yayasan Allianz Peduli dan GoFood. Pelatihan wirausaha yang mengangkat topik Online Digital Marketing dan GoFood On Boarding ini diselenggarakan pada 26 dan 28 Januari 2021. Lebih dari delapan puluh orang peserta dengan antusias mengikuti pelatihan ini. Selain diberikan dana penggantian biaya pulsa internet, bagi peserta yang telah berhasil mendaftarkan diri sebagai merchant GoFood juga diberikan bantuan dana untuk usaha mereka. Peserta yang mempraktikkan apa yang sudah diajarkan dengan berjualan melalui aplikasi GoFood selama 2 minggu akan diberikan tambahan dana untuk usaha.
“Kehilangan pekerjaan bukan akhir dari segalanya. Saya berusaha bangkit dan mencari jalan keluar dengan kembali berjualan kuliner yang sudah pernah saya lakukan sebelum pandemi. Pelatihan yang diselenggarakan oleh Habitat, Allianz dan GoFood ini mendorong saya agar dapat maju, mengembangkan usaha saya dengan cara kekinian, berjualan dan berpromosi secara digital. Terima kasih kepada Habitat, Allianz dan GoFood. Sekarang jualan saya lebih laku, sampai harus dibantu oleh suami dan anak-anak saya.” Demikian yang diungkapkan oleh Yvonne Tanod, seorang peserta pelatihan. Ketika ditanyakan kepadanya apa kunci suksesnya, ia menuturkan: ”Kenali talentamu, berusaha sebaik mungkin dan jangan lupa berdoa”. (DN)