Tag: habitat for humanity indonesia

ID-EN Blog

Peringati Sumpah Pemuda, 28UILD Disemarakkan 460 Relawan Muda Bangun Rumah, Sanitasi, dan Sekolah di 4 Kota

Memperingati Hari Sumpah Pemuda yang jatuh tepat pada 28 Oktober, Habitat for Humanity Indonesia kembali menggelar 28UILD (to build), yaitu acara tahunan mengajak generasi muda membangun dan mengecat rumah layak huni bagi masyarakat berpenghasilan rendah.  

Tahun ini 28UILD diadakan serentak di 4 kota yakni Tangerang, Surabaya, Yogyakarta, dan Batam. Bersama sekitar 460 relawan muda yang terdiri dari pelajar, mahasiswa, karyawan, bahkan figur publik, Habitat membangun rumah, sarana air bersih, dan mengecat sekolah.  

Seperti yang dilakukan di Kampung Babulak, Desa Marga Mulya, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Banten, Habitat bersama lebih dari 300 relawan membangun 9 rumah baru, 1 sarana air bersih, dan mengecat 50 rumah menjadi lebih layak dan indah. Sedangkan di 3 kota lainnya yang tersebar di Surabaya, Yogyakarta, dan Batam, Habitat bersama lebih dari 150 relawan membangun 1 rumah baru, mengecat 15 rumah dan mengecat 4 sekolah PAUD.  

“Tahun ini merupakan yang ke-10 kami menggelar 28UILD. Kami berharap lebih banyak lagi anak muda Indonesia yang mencintai bangsanya. Membangun bangsanya, seperti kita tahu, Sumpah Pemuda adalah awal dari kebangkitan Bangsa Indonesia. Kita menghimpun mereka memberikan kebaikan lewat pembangunan rumah layak”, kata Susanto, Direktur Nasional Habitat for Humanity Indonesia.  

Camat Mauk, Kabupaten Tangerang, Holid Mawardi mengucapkan terima kasih karena bukan kali itu saja warganya mendapat bantuan. “Habitat ini sudah lebih dari 10 tahun membantu masyarakat Mauk. Awalnya banyak sekali rumah-rumah tidak layak huni. Setelah disentuh Habitat, Alhamdulillah rumah-rumah tersebut kini sudah layak huni:, ujarnya.  

Gerakan 28UILD 2023 di Kampung Babulak secara khusus mendatangkan figur publik yang sangat menginspirasi anak muda seperti Barry Likumahuwa, Joanna Alexandra, Josh Kunze, Matthew Gilbert, Nadia Tjoa, Olivia Tan, dan figur lainnya.  

“Aku seneng banget akhirnya bisa ngerasain acara 28UILD. Ini pengalaman baru banget. Tadi menggergaji, nyemen, terus menyusun batu-batanya. Ini baru pertama kali, aku bangga sekali ternyata aku bisa. Suatu pengalaman yang luar biasa buat aku. Tadinya pengen lebih lama membangun rumahnya, cuma waktunya sudah habis”, ujar Joanna Alexandra.  

Meski cuaca panas terik, Joanna tetap terlihat semangat memasang satu demi satu batu bata sebab keikutsertaannya dalam acara tersebut memberi sebuah pelajaran hidup. “Wah, banyak banget sih, pas masuk kesini aja langsung terenyuh, warga di Indonesia yang tidak punya tempat tinggal layak sedangkan kita di ibu kota kaya enak-enak. Jadi disini aku belajar banget, mungkin kita yang diberkati lebih, bisa ngebantu yang membutuhkan”, tuturnya. 

Sejak diinisiasi tahun 2012, 28UILD telah melibatkan lebih dari 5.000 relawan muda di berbagai kota di Indonesia serta berbagai tokoh publik seperti Daniel Mananta, Olivia Jensen, Wulandary Herman, Kelly Tandiono, Indra Bekti, Gilang Bhaskara, Prilly Latuconsina, Cameo Project, Okky Alparessi, Han Chandra. Mereka diajak membangun rumah, membangun kehidupan.  

Habitat akan terus mewujudkan masyarakat dapat hidup lebih mandiri, sejahtera, dan berkelanjutan, khususnya keluarga berpenghasilan rendah. Melalui 28UILD yang diadakan tiap tahun hingga 2023, ratusan keluarga telah dilayani dari sekitar 195.000 keluarga yang sudah disentuh Habitat di Indonesia selama 26 tahun berkarya di Indonesia. 

ID-EN Blog

Membangun Kehidupan Bersama Thunderbird!

Pada Rabu, 13 September 2023, sebanyak 15 relawan istimewa dari berbagai negara, seperti Arab Saudi, Prancis, Amerika Serikat, dan Belanda, mendedikasikan waktu dan tenaga mereka untuk membangun sebuah rumah layak di Desa Kedung Dalem, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang. Rumah tersebut milik Ibu Siti Raenah, seorang Ibu tunggal dengan lima orang anak yang berprofesi sebagai buruh cuci. Bapak Suryadi, sang Kepala Desa Kedung Dalem, menyampaikan antusias warga atas kedatangan para relawan.

Meski di bawah terik matahari dan suhu yang sangat panas, antusiasme serta semangat para relawan sama sekali tidak goyah. Mereka terus bekerja menyusun tembok maupun merangkai kawat fondasi, semua guna mendukung proses pembangunan rumah bagi Ibu Siti.

Uniknya, batu bata yang dipakai dalam proses pembangunan rumah ini adalah batu bata dari Rebricks yang memanfaatkan material sampah plastik. Dengan membangun rumah ini, sekitar 470 KG sampah plastik yang sebelumnya telah ditolak dalam proses daur ulang dapat dimanfaatkan kembali.

Setelah proses volunteering selesai, para relawan melanjutkan kegiatan dengan makan siang bersama dan ramah tamah. Pada penghujung acara, perwakilan team Rebricks yang turut hadir dalam acara tersebut memberikan sebuah presentasi singkat mengenai produk mereka. Dimana produk tersebut menawarkan solusi permasalahan sampah plastik dengan menciptakan material bangunan dari sampah plastik bekas.

Acara ini terwujud berkat kehadiran para sukarelawan kami yang luar biasa. Antusiasme, kerja keras, dan komitmen mereka terhadap Visi dan Misi Habitat for Humanity Indonesia memberi para Home-Partner harapan untuk masa depan mereka. Harapannya, acara ini dapat menguatkan kerja sama Habitat Indonesia dengan individu-individu luar biasa ini.

ID-EN Blog

Gerai Habitat di Indonesia Housing Forum 2023

Indonesia Housing Forum (IHF) 2023 dilaksanakan di Aula Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat. Dengan tema “Membangun Rumah Inklusif, Berkelanjutan dan terjangkau untuk Semua”, Habitat Indonesia mengajak semua pemangku kepentingan di sektor perumahan Indonesia dalam sebuah diskusi guna mencari solusi hunian layak yang berkelanjutan dan terjangkau.  Tepat pada Rabu, 30 Agustus 2023, IHF diselenggarakan. Acara ini juga sekaligus diadakan sebagai sebuah momentum perayaan Hari Perumahan Nasional yang jatuh pada tanggal 25 Agustus.

Pada kesempatan ini, Habitat for Humanity Indonesia membuka gerai dengan tujuan memberi informasi kepada pengunjung dan peserta seminar untuk bisa mengenal serta ikut terlibat aktif di dalam berbagai program kemanusiaan Habitat. Selain itu, merchandise atau barang-barang Habitat juga ditampilkan dan dijual sebagai kenang-kenangan.  Barang yang dijual antara lain tumbler atau botol minum, pouch, hoodie, kaos, payung dan banyak lagi. Antusias tamu yang datang ke booth sangatlah tinggi. Mereka ingin mengetahui lebih lanjut serta tertarik mendukung Habitat Indonesia secara finansial dan upaya lainnya.

Mari dukung Habitat for Humanity Indonesia agar bisa membangun lebih banyak lagi rumah layak huni bagi keluarga berpenghasilan rendah dengan ikut program Habitat Crew. Caranya silahkan mendaftar di https://form.jotform.com/80521506673454 .

Kamu juga bisa ikut mendukung program-program kemanusiaan Habitat Indonesia melalui pembelian merchandise dengan meng-klik : https://oldweb.habitatindonesia.org/storage/2023/04/Habitat%20Merchendise%202.pdf.

ID-EN Blog

Bangun Anak-Anak Bertumbuh Sehat dan Tangguh

Dalam upaya menyediakan informasi dan melakukan pemeriksaan terhadap pertumbuhan dan perkembangan anak, kehadiran POSYANDU di tengah masyarakat sangat diharapkan. Terlebih ketika membawa anak ke POSYANDU merupakan satu hal yang wajib dilakukan oleh setiap orang tua dimana pun berada. Setidaknya, 2 POSYANDU harus ada di 1 desa, tentunya POSYANDU yang memenuhi standar, baik fisik maupun kualitasnya.

Desa Tegalega, Kecamatan Ciampel, Kabupaten Karawang hanya memiliki 1 POSYANDU. Tidak hanya jumlahnya yang belum sesuai standar, kondisi fisik dan kualitasnya juga sudah sangat memprihatinkan. Lama berdiri, lantai POSYANDU tersebut masih terbuat dari tanah. Tinggal menunggu waktu, POSYANDU tersebut dapat roboh. Mengantisipasi terjadinya kecelakaan atas bangunan yang sudah rusak, atas kesepakatan pemerintah setempat dan warga, akhirnya POSYANDU tersebut dirobohkan dan seluruh kegiatan dialihkan ke rumah Suyadi, salah satu warga yang memberikan bantuannya dengan sukarela.

Sejak disampaikan bahwa sebuah POSYANDU akan dibangunkan bagi warga Desa Tegalega oleh Habitat for Humanity Indonesia atas dukungan Amazon Web Services (AWS), masyarakat meresponinya dengan sangat antusias. Saat pembangunan dilaksanakan, siang hingga malam para masyarakat terus membantu, baik dalam pembersihan lahan maupun pembuatan atap.

POSYANDU baru berdiri, pelayanan terhadap ibu dan anak di Desa itupun akhirnya dapat berjalan lebih baik. Setiap ibu menjadi lebih banyak dan lebih rajin membawa balita mereka untuk menimbang berat badan. Jika mengingat kondisi POSYANDU yang lama, jumlah balita yang dibawa oleh setiap ibu untuk memeriksa kesehatan hanya sekitar 50% dari jumlah bayi yang ada di Desa Tegalega. Setelah dibangun, hampir 100% jumlah balita yang dibawa oleh para ibu untuk menjalani pemeriksaan. Para lansia juga sudah lebih sering melakukan pemeriksaan dan pengobatan. “Pada akhirnya, POSYANDU ini digunakan tidak hanya untuk pelayanan kesehatan, tetapi juga untuk pertemuan komite air maupun rapat warga”, kata Suwarti Priyanti, Ketua Kader.

Harapannya, kehadiran POSYANDU yang lebih layak di Desa Gunung Putri dapat mendukung bertumbuhnya generasi anak yang lebih sehat dan kuat demi masa depan yang lebih baik. Masyarakat Desa Tegalega dapat bertumbuh menjadi komunitas yang kuat dan tangguh demi kualitas hidup yang lebih sejahtera.

Ditulis oleh:

Edwin Manahan – Community Organizer Habitat for Humanity Indonesia Proyek Karawang

ID-EN Blog

MedcoEnergi Build 2023 di Mauk, Tangerang!

Kali pertama para karyawan MedcoEnergi mengikuti kegiatan relawan Habitat for Humanity Indonesia ialah saat perayaan ulang tahun MedcoEnergi pada 9 Juni 2023. Rupanya, acara tersebut meninggalkan kesan yang mendalam bagi para volunteer, sehingga Medco Energi kembali mengadakan Acara Volunteering dengan Habitat Indonesia pada Sabtu, 12 Agustus 2023.

Selain kehadiran para Karyawan MedcoEnergi, Komisaris Utama MedcoEnergi, Ibu Yani Panigoro yang didampingi oleh anaknya, Bapak Yaser Raimi Panigoro dan Chief Administrative Officer, Bapak Amri Siahaan, turut datang meramaikan acara tersebut.

Mengusung tema “We repair houses for better living”, Kegiatan MedcoEnergi Volunteer Day ini berlokasi di Kampung Babulak, Desa Marga Mulya, Mauk, Tangerang. Para relawan ditugaskan untuk mengecat 10 rumah milik para keluarga yang telah dibantu pada acara MedcoEnergi Volunteer day Juni lalu.

Dengan antusias, mereka mengikuti alur kegiatan tersebut di bawah pengawasan Tim Habitat Indonesia di Mauk. Acara ini merampungkan kegiatan build sebelumnya, dimana para volunteer kala itu turun untuk melakukan fondasi dan walling. Di penghujung hari, para relawan dapat menyelesaikan proses pengecatan 10 rumah milik Home Partner.

Bapak Saudin, salah seorang Home-partner yang telah menerima manfaat dari para Saudin (63 th), mengungkapkan rasa syukurnya kepada para relawan, “Awalnya saya tidak terpikir akan mempunyai rumah seperti ini, kalau bangun sendiri perlu banyak biaya. Dengan adanya program ini, saya sekarang bisa tenang dan nyaman. Kalau dulu rumah saya seringkali bocor.”

Tidak hanya menambah pengalaman baru, para volunteer MedcoEnergi juga mendapatkan momen yang berharga mengingat banyaknya keluarga yang telah mereka bantu. Diharapkan kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan antar karyawan MedcoEnergi, tetapi juga memberikan harapan yang baru bagi para keluarga yang telah dibantu.

ID-EN Blog

Komitmen Prudential Indonesia Mendukung Habitat Indonesia Membangun Rumah dan Kehidupan

Habitat for Humanity Indonesia dan Prudential Indonesia menggelar Acara Peresmian Desa Maju Prudential Bogor pada 19 Agustus 2023 lalu, bertempat di Desa Gunung Putri, Kecamatan Gunung Putri, Bogor. Program tersebut merupakan perluasan Program Desa Maju Prudential fase 1 yang sebelumnya diadakan di Mauk, Tangerang.

Dihadiri oleh Rudi Nadapdap (Senior Operations Manager), Michellina Laksmi Triwardhany (Presiden Direktur PT. Prudential Life Assurance) bersama jajaran manajemen Prudential Indonesia, pemerintah setempat, Didin (Camat Gunung Putri), Daman Huri (Kepala Desa Gunung Putri), serta lebih dari 150 voluntir yang merupakan karyawan dan agen Prudential Indonesia, acara tersebut berlangsung sangat meriah dan penuh semangat.

Beberapa kegiatan dilakukan pada hari itu, mulai dari peletakan batu pertama, pembangunan rumah, pemeriksaan kesehatan, hingga pelatihan literasi keuangan dan mitigasi bencana kepada anak-anak.

Dalam 1 tahun ke depan, Program Desa Maju Prudential Bogor akan mengimplementasikan pembangunan 15 rumah baru, perbaikan 10 rumah, pembangunan 38 toilet individu, 2 POSYANDU, dan 10 tempat usaha bagi masyarakat Desa Gunung Putri.

Selain pembangunan sarana dan infrastruktur kesehatan, Program Desa Maju Prudential Bogor juga akan melakukan penguatan kemampuan masyarakat pasca COVID-19 dengan mengajarkan cara pengelolaan kebersihan kepada 400 orang, pelatihan wirausaha kepada 50 orang, dan pelatihan vokasi kepada 10 orang terpilih.

Atas semua program yang dilakukan oleh Habitat for Humanity Indonesia dan Prudential Indonesia, diharapkan, masyarakat Desa Gunung Putri dapat hidup dengan damai, sejahtera, mandiri, dan memiliki masa depan yang cerah.

ID-EN Blog

Habitat Charity Golf Build 2023

Pada Sabtu, 29 Juli 2023, Habitat for Humanity Indonesia mengadakan kegiatan “Habitat Charity Golf Build 2023” di Desa Marga Mulya, Mauk, Tangerang. Acara ini merupakan lanjutan dari Habitat Charity Golf Tournament 2023, dimana tiap perusahaan yang telah berdonasi di HCGT 2023 dapat melihat serta merasakan dampak langsung dari hasil pemberian mereka.

Sebanyak 19 relawan dengan antusias menjalankan berbagai aktivitas build, seperti bending besi dan penggalian pondasi. Tak sedikit dari mereka berkata bahwa acara pada hari itu spesial, mengingat banyak dari mereka baru pertama kali mengikuti kegiatan Build yang diselenggarakan oleh Habitat Indonesia.

Acara hari itu dirampungkan dengan pengumuman Volunteer of the Day. Penghargaan tersebut diberikan kepada 3 relawan dari beberapa perusahaan yang telah menjadi contoh inspirasi bagi rekan relawan lainnya, yaitu Bapak Iskandar dari Panin Dai-Ichi, Ibu Almira dari Saratoga, dan Bapak Yuda dari Tower Bersama Group.

Melalui kegiatan ini, Habitat Indonesia berharap bahwa akan ada lebih banyak korporasi maupun individual yang turut serta mendukung misi Habitat dalam membangun kesejahteraan para keluarga di Indonesia melalui penyediaan rumah layak!

ID-EN Blog

BISNIS INDONESIA CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY AWARD 2023

Acara Bisnis Indonesia Corporate Social Responsibility Awards (BISRA) 2023 dilaksanakan di Aryaduta Hotel Jakarta pada Selasa, 15 Agustus 2023. Acara Ini merupakan ajang penghargaan Corporate Social Responsibility atau CSR sebagai langkah nyata perusahaan untuk pemberdayaan lingkungan sosial dan masyarakat secara berkelanjutan.

Dalam acara tersebut, Habitat for Humanity Indonesia bermitra dengan Bisnis Indonesia untuk menyelenggarakan acara penghargaan BISRA 2023 yang telah dilakukan ketiga kalinya sejak 2021. Untuk memberikan informasi serta memperkenalkan Habitat Indonesia kepada para peserta perwakilan perusahaan yang akan menerima penghargaan, maka Habitat Indonesia membuka gerai dan membagikan buku profil organisasi kepada para undangan yang hadir dan mengunjungi gerai Habitat Indonesia. Diharapkan dari kegiatan ini, berbagai peluang kerjasama baru akan terbuka dengan para perusahaan penerima penghargaan sehingga dapat membantu mengukur dan meningkatkan Social Return On Investment (SROI) mereka.

BISRA 2023 kali ini diikuti oleh 72 peserta yang menghadirkan 120 program CSR. 32 perusahaan terbaik di bidang CSR dipilih melalui proses penjurian obyektif dari dewan juri professional yang memiliki pengetahuan mendalam di bidang CSR. Adapun Topik yang diusung adalah “CSR Toward Climate Change Mitigation”, tema ini diangkat untuk mengingat kondisi perubahan iklim saat ini yang mengkhawatirkan.

Mari dukung Habitat for Humanity Indonesia agar bisa membangun lebih banyak lagi rumah layak huni bagi keluarga berpenghasilan rendah dengan mengikuti program Habitat Crew melalui https://form.jotform.com/80521506673454 .

Anda juga dapat mendukung program-program kemanusiaan Habitat Indonesia melalui pembelian merchandise dengan meng-klik : https://oldweb.habitatindonesia.org/storage/2023/04/Habitat%20Merchendise%202.pdf.

ID-EN Blog

Kampung Lautan Luas Build

Pada Sabtu, 8 Juli 2023, Pt. Lautan Luas Tbk mengadakan kembali kegiatan Kampung Lautan Luas Build di Desa Margamulya, Mauk, Tangerang. Acara ini telah mengumpulkan berbagai karyawan dari Pt. Lautan Luas Tbk. untuk ikut secara langsung membawa dampak positif kepada para Home Partner dalam Program Kampung Lautan Luas.

Kegiatan tersebut diawali dengan penyampaian kata sambutan oleh Kepala Seksi Kesejahteraan Desa Margamulya, Bapak Safei. Dengan antusias, Beliau mengucapkan rasa syukurnya atas kehadiran para volunteer yang turut membantu dalam peningkatan kualitas hidup warga Desa Margamulya.

Sebanyak 37 volunteer bergotong-royong dalam kegiatan Painting 13 rumah dan 2 waterpoint yang sebelumnya telah dibangun dalam rangkaian kegiatan Program Kampung Lautan Luas. Acara tersebut dilakukan untuk mempermanis tampilan rumah-rumah serta fasilitas umum milik warga dan mengeratkan hubungan kekeluargaan antar karyawan Pt. Lautan Luas Tbk.

Bapak Erlangga, salah seorang volunteer yang baru pertama kali ikut dalam kegiatan Kampung Lautan Luas Build, membagikan pengalamannya, “Saya dapat lebih banyak berinteraksi dengan warga sekitar dan have fun bersama yang lain.”

Pada penghujung acara, Tim Habitat for Humanity Indonesia memberikan penghargaan ‘Volunteer of The Day’ kepada 9 peserta yang dianggap paling berkesan. Salah satunya ialah Ibu Eurike Hadijaya, Manajer Hubungan Investor & Komunikasi Perusahaan dari Pt. Lautan Luas Tbk., yang pernah hadir dalam kegiatan Kampung Lautan Luas Build April lalu.

“(kegiatan) ini benar-benar seru banget dan banyak hikmat yang bisa kita ambil dari (kegiatan) ini.” Tutup Ibu Erni Astuti, salah satu volunteer yang juga mendapatkan penghargaan ‘Volunteer of The Day’ dalam acara build hari itu.

Semoga semangat gotong royong para sukarelawan dari Lautan Luas dapat menginspirasi banyak orang untuk terus bekerja sama membentuk komunitas dan lingkungan yang lebih baik bagi masyarakat luas.

ID-EN Blog

Rumah Layak Huni Sebagai Simbol Kebahagiaan

Rumah bukanlah sebuah tempat yang hanya dapat dimaknai secara fisik saja, tetapi bagaimana setiap anggota keluarga yang tinggal di dalamnya dapat merasa nyaman dan tentram. Maka, rumah ‘pun menjadi simbol kebahagiaan. Selain itu, rumah harus bisa memberikan rasa aman dan sehat sehingga meningkatkan kualitas hidup milik mereka yang tinggal di dalamnya. Dengan kualitas yang memadai, para penghuninya kemudian dapat melakukan hal-hal yang bersifat produktif dan menghasilkan perbaikan ekonomi bagi keluarga tersebut.

Habitat for Humanity Indonesia ikut serta membantu pemerintah dalam Program Pengentasan Kemiskinan Ekstrem demi meningkatkan taraf hidup masyarakat yang masih berada dibawah garis kemiskinan. Tingginya daerah yang mengalami kemiskinan ekstrem tak lepas dari berbagai faktor, terutama pandemi yang selama dua tahun terakhir telah membuat banyak masyarakat kehilangan pekerjaan. Untuk itu, diperlukan sebuah kolaborasi dengan pihak lain yang bisa mendukung misi Habitat di wilayah pelayanannya, seperti Kecamatan Mauk – Tangerang, Kecamatan Babakan Madang – Bogor, Kecamatan Wringinanom Gresik – Jawa Timur, dan Kecamatan Kulonprogo – Yoyakarta.

Upaya kolaboratif merupakan langkah yang tepat dalam mengurangi angka kemiskinan serta memperbaiki tingkat kehidupan keluarga menjadi lebih baik dan bernilai. Hal ini dikarenakan pembangunan rumah layak huni mendukung upaya masyarakat dalam memiliki hunian yang sehat dan meningkatkan produktivitas guna mengangkat perekonomian keluarga. Bila keluarga sehat, maka mereka akan semakin produktif dan semangat untuk bekerja sehingga bisa segera keluar dari jerat kemiskinan.

Sebuah rumah layak huni harus memenuhi tiga hal dasar; sehat, aman, dan layak. Sisi Kesehatan melingkupi perbaikan terhadap sanitasi air kotor, pencahayaan serta sirkulasi udara yang baik. Rumah yang dibangun dengan konstruksi kuat dan kokoh dapat menjadi tempat berlindung ideal bagi seluruh keluarga.

Mari dukung Habitat for Humanity Indonesia agar bisa membangun lebih banyak lagi rumah layak huni bagi keluarga berpenghasilan rendah melalui program Habitat Crew dengan cara mendaftar di https://form.jotform.com/80521506673454

Kamu juga bisa ikut mendukung program-program kemanusiaan Habitat Indonesia melalui pembelian merchandise dengan meng-klik : https://oldweb.habitatindonesia.org/storage/2023/04/Habitat%20Merchendise%202.pdf